Rabu, 20 Maret 2019

Menjaga Kesehatan Gigi

Hai bunda, tidak terasa sudah pertengahan bulan Maret ya bun, yang artinya akan berganti bulan. Dan tak terasa si kecil tumbuh semakin cerdas dan mandiri. 

Inka yang baru saja menginjak usia 5 tahun sudah mulai menunjukan kemandiriannya bun, seperti mulai memakai baju sendiri, menyisir rambut dan mengikatnya sendiri, menggosok gigi tiap malam sebelum tidur. Menurut saya ini adalah perkembangan yang baik, artinya Ia mulai perduli dengan diri sendiri dan kesehatannya.
Yupss, menggosok gigi sebelum tidur wajib dilakukan untuk menjaga kesehatan gigi, mengingat Inka suka sekali dengan makanan manis, seperti permen, ice cream, jelly dan cokelat.

Makanan seperti ini rata-rata disukai anak-anak kan bun? Padahal sisa-sisa makanan tadi bisa menimbulkan berkembangbiaknya bakteri di dalam mulut dan dampaknya gigi gigis kecokelatan/kehitaman, sakit gigi, bahkan sakit perut.

Lalu bagaimana agar hal tersebut tidak terjadi?? coba tips dari saya ya bunda.

Yang Pertama : Kurangi mengkonsumsi gula berlebih untuk si kecil. Sebaiknya bunda membuat camilan sendiri untuk si kecil agar dapat mengontrol kandungan gulanya. Selain lebih bersih dan sehat bunda juga bisa mengajaknya membuat camilan bersama jadi si kecil akan lebih bersemangat memakannya.

Yang ke dua : Rajin mengosok gigi di pagi, sore dan malam hari. Membersihkan sisa - sisa makanan dengan rutin menggosok gigi adalah hal yang paling mudah, walaupun mungkin untuk sebagian anak ketika pertama kali diajarkan menggosok gigi akan susah karena takut sakit, takut tertelan dll. 
Namun bunda jangan putus asa ya, beri Ia contoh dan ajak menggosok gigi bersama, perlahan jika sudah terbiasa pasti akan rutin dan menjadi kebiasaan. 

Yang ke tiga bunda, Rutin memeriksa kesehatan gigi dengan mengunjungi dokter gigi untuk konsultasi seputar gigi dan mulut minimal 6 bulan sekali.

Mari bun , dukung generasi maju agar mandiri menggosok gigi sendiri sehingga Ia akan tampil percaya diri dengan gigi dan mulut yang sehat. Harapannya Ia akan tumbuh menjadi anak cerdas dan kuat.

Semoga bermanfaat ya bunda
#MombassadorSGMEksplor
#GenerasiMaju
#SGMEksplor
@akuanaksgm


Minggu, 10 Maret 2019

Permainan Asah Otak


Hallo bunda, sudah pernah mengenalkan permainan puzzel untuk si kecil? ternyata bun, selain menyenangkan, bermain puzzel ini banyak manfaatnya lo, seperti :
. Mengasah otak si kecil untuk kecerdasannya.
. Mengenal warna, bentuk dan huruf, ini tergantung jenis puzzelnya ya bun
. Belajar menyelesaikan masalah.
. Belajar tanggung jawab
. Meningkatkan kreatifitas dan ketrampilan otak.
. Untuk meningkatkan konsentrasi.

Yuk bun, ajak ia main puzzel bersama agar semakin semangat dan semakin dekat dengan si kecil.
Oia bun, permainan ini tidak hanya untuk anak-anak ya, bagi orang dewasa juga bukan hanya sekedar mainan, tapi bisa untuk terapi pikun atau sering lupa.

Permainan untuk segala usia ini sekarang lebih bervariasi ada yang terbuat dari plastik, kayu , bahkan kertas, adapula tikar puzzel bun, dengan gambar / tulisan yang dapat digunakan untuk belajar, yeee pasti seru ya bun belajar sambil santai.


Ketika bermain puzzle, si kecil akan mengenal bentuk dan ukuran serta warna berbeda pada objek bun.
Sesekali biarkan ia menyelesaikan sendiri ya bun.
Hal ini akan membantu Ia belajar untuk meletakkan segala sesuatu secara bersamaan dan harmonis, jadi secara otomatis membuat keterampilan kognitifnya terlatih. 


Permainan ini juga membantu mengenal dasar-dasar yang diperlukan untuk sekolah dan kehidupannya nanti, termasuk alfabet, berhitung dan mengenal nama-nama objek.

Jadi bagaimana bun, tertarik kan menggunakan puzzel sebagai mainan edukasi si kecil?

Semoga bermanfaat ya bun.

#MombassadorSGMEksplor
#GenerasiMaju
#SGMEksplor
@akuanaksgm

Stimulasi potensi prestasi si kecil agar menjadi Anak Generasi Maju, ssttt ada hadiahnya loh...

Hai Bun, Apakabar nih? Semoga selalu dalam keadaan sehat ya, jangan lupa tetap ikuti protokol kesehatan saat keluar rumah ya. Nah, sebagai M...